Sempat Ditengok Pratama Arhan, Stadion Kridaloka Blora Berbenah


 KObloraMPAS.com - Stadion Kridaloka yang terletak di Kecamatan Jepon, Kabupaten Blora, Jawa Tengah sedang dikebut pembangunannya.

Dengan nilai kontrak sebesar Rp 1,7 Miliar yang bersumber dari APBD 2022, stadion tersebut nantinya memiliki tribun penonton, saluran drainase, hingga jogging track.

Saat ini progres pembangunannya sudah mencapai 76 persen. Dengan perkiraan pada 26 Desember mendatang, sudah selesai semua pengerjaannya.

Pembenahan stadion yang sempat ditengok oleh pesepakbola Pratama Arhan tersebut, membutuhkan waktu 85 hari kalender terhitung sejak 3 Oktober 2022.

Untuk pengerjaan yang kita kerjakan itu pagar rehab, saluran keliling drainase, joging track, tribun hanya pengerjaan struktur, enggak sampai finishing," ucap Pelaksana Proyek, Wibowo saat ditemui wartawan di sela-sela pekerjaannya, Rabu (7/12/2022).

Dengan batas waktu yang hampir mepet, pihaknya terus melakukan upaya agar pembenahan stadion sepak bola dapat selesai pada waktunya.

Para pekerja bangunan diminta untuk lembur setiap hari. Bahkan, ditambah juga jumlah pekerja supaya dapat segera menyelesaikan pembangunannya.

Namun nyatanya, dengan upaya yang telah dilakukan itu, tetap ada sejumlah kendala yang dihadapi untuk menyelesaikan renovasi stadion tersebut.

"Untuk kendalanya itu ke cuaca hujan, untuk akses material tidak bisa sampai ke tempat, kita perlu tenaga dan juga biaya, waktunya juga menghambat pekerjaan, over budget," kata dia.

Pembayaran upah pekerja per minggu lancar, bahan baku material sebenarnya lancar, gejalanya jalan akses ke lokasi kemudian dilangsir pekerja dan kendala cuaca hujan," kata dia di lokasi.

Sekadar diketahui, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Blora memang tengah serius untuk memajukan olahraga sepak bola.

Apalagi kabupaten yang terkenal dengan ungker sebagai kuliner ekstremnya itu, mempunyai ikon pesepakbola profesional bernama Pratama Arhan.


Bahkan, pria yang saat ini berlaga di Liga 2 Jepang atau J2 League bersama Tokyo Verdy sempat menengok Stadion Kridaloka bersama Bupati Blora, Arief Rohman beberapa waktu lalu.



Sempat Ditengok Pratama Arhan, Stadion Kridaloka Blora Berbenah

Kompas.com, 8 Desember 2022, 12:51 WIB
Kondisi Stadion Kridaloka yang sedang dilakukan perbaikan terletak di Kecamatan Jepon, Kabupaten Blora, Jawa Tengah, Rabu (7/12/2022)

"Pembayaran upah pekerja per minggu lancar, bahan baku material sebenarnya lancar, gejalanya jalan akses ke lokasi kemudian dilangsir pekerja dan kendala cuaca hujan," kata dia di lokasi.

Sekadar diketahui, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Blora memang tengah serius untuk memajukan olahraga sepak bola.

Apalagi kabupaten yang terkenal dengan ungker sebagai kuliner ekstremnya itu, mempunyai ikon pesepakbola profesional bernama Pratama Arhan.

Baca juga: Cerita Satu Musim Pratama Arhan di Jepang: Adaptasi, Kesepian, hingga Kontrak

Bahkan, pria yang saat ini berlaga di Liga 2 Jepang atau J2 League bersama Tokyo Verdy sempat menengok Stadion Kridaloka bersama Bupati Blora, Arief Rohman beberapa waktu lalu.

Dalam kesempatan tersebut, pemain timnas Indonesia itu menyambut positif langkah Pemkab Blora untuk memajukan persepakbolaan nasional.

“Ya saya berharap tidak hanya pembangunan fisik lapangannya dan fasilitasnya saja, namun juga didukung penambahan peralatan latihannya biar adik-adik semangat latihannya,” ucap pesepakbola yang biasa berposisi sebagai bek kiri tersebut.


Sedangkan terkait upah bagi para pekerja proyek, Triyoga selaku mandor mengaku pengupahannya berjalan secara lancar.



Belum ada Komentar untuk "Sempat Ditengok Pratama Arhan, Stadion Kridaloka Blora Berbenah"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel