Masriah Siram Air Kencing ke Rumah Tetangga Sejak 2017 Agar Tak Betah


 Sidoarjo - 

Masriah (56) dipolisikan karena berulang kali menyiramkan air kencing ke rumah tetangganya di Sidoarjo, Jawa Timur. Aksi tak terpuji ini terekam kamera CCTV dan beredar luas di media sosial.



Dilansir detikJatim, Rabu (10/5/2023), pemilik rumah yang disiram air kencing adalah Wiwik. Menurut Wiwik, tetangganya itu beraksi hampir setiap hari. Bukan hanya air kencing, air berbau dan sampah rumah tangga juga dilemparkan ke halaman rumahnya saat anaknya telah berangkat kerja.



Setiap hari selalu dilempari lagi, dilempari lagi, terus melempar botol diisi air kencing dilempar lagi," kata Wiwik kepada detikJatim, Selasa (9/5/2023).



Pihak pemerintah desa, lanjut Kusnul, bahkan telah memediasi dua warga itu. Namun penyiraman dan pelemparan sampah ke rumah Wiwik ternyata masih berlangsung hingga kini.



"Sejak awal tahun 2017 kasus itu diselesaikan ditingkat RT hingga dilanjutkan ke balai desa. Dimediasi di balai desa lebih dari tiga kali," kata Kusnul, Selasa (9/5/2023).



Kanit Reskrim Polsek Sukodono Ipda Andri Tri Sasongko menjelaskan rumah yang ditempati Wiwik awalnya milik adik Masriah. Rumah itu lantas dijual adik Masriah ke Wiwik.



Namun, Masriah rupanya ingin memilikinya. Ia lalu kerap menyiram air kencing, comberan, hingga melempar sampah ke rumah Wiwik. Aksi Masriah ini agar Wiwik dan keluarga tak betah dan akhirnya dijual murah ke dirinya.


"Motifnya pelaku agar Ibu Wiwik sekeluarga tidak betah tinggal di rumah itu. Apabila sudah tidak betah agar rumah tersebut dijual murah," terang Andri, Selasa (9/5/2023).





Belum ada Komentar untuk "Masriah Siram Air Kencing ke Rumah Tetangga Sejak 2017 Agar Tak Betah"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel